Tanjungkarang, 12 April 2025 — Lonjakan penumpang kereta api selama musim mudik Lebaran 2025 turut dirasakan oleh KAI Divre IV Tanjungkarang. Dalam kurun waktu 21 Maret hingga 11 April 2025, sebanyak 89.610 pelanggan tercatat telah menggunakan layanan kereta api di wilayah ini.
Jumlah tersebut menunjukkan peningkatan signifikan sebesar 23% dibandingkan periode Lebaran tahun lalu yang hanya mencatat 72.597 pelanggan. Tahun sebelumnya, periode angkutan Lebaran berlangsung dari 31 Maret hingga 21 April 2024.
Puncak arus mudik terjadi pada 28 Maret 2025, dengan volume penumpang mencapai 4.035 orang. Sementara itu, gelombang balik terbesar tercatat pada 7 April, di mana lebih dari 4.700 orang memilih kereta api sebagai moda transportasi mereka.
Tidak hanya itu, Divre IV Tanjungkarang juga mengalami lonjakan pada 1–3 April 2025 dengan mencetak angka di atas 5.000 penumpang per hari. Stasiun Tanjungkarang menjadi pusat aktivitas paling sibuk dengan memberangkatkan 27.111 penumpang selama masa angkutan Lebaran.
“Catatan keberhasilan dalam penyelenggaraan angkutan Lebaran tahun ini menunjukkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap transportasi kereta api sebagai moda transportasi yang aman, nyaman, dan tepat waktu,” ujar Plt. Executive Vice President Divre IV Tanjungkarang, Mohamad Ramdany. Ia juga menambahkan bahwa ketepatan waktu keberangkatan mencapai 100%, sementara ketepatan kedatangan mencapai 99,05%. (Redaksi)