Surabaya, 29 Maret 2025 – PT KAI Daop 8 Surabaya mengumumkan bahwa Jumat, 28 Maret 2025, menjadi puncak arus mudik dengan lebih dari 49 ribu penumpang menggunakan layanan kereta api. Data yang dicatat hingga pukul 09.00 masih terus bertambah.
Menurut Luqman Arif, Manager Humas Daop 8, lonjakan ini terjadi selama masa angkutan Lebaran yang dimulai pada 21 Maret. “Kami mengapresiasi kepercayaan masyarakat yang memilih kereta api sebagai moda transportasi andalan saat Lebaran,” katanya.
Tercatat total 317.520 penumpang telah dilayani, terdiri dari 169.087 keberangkatan dan 148.433 kedatangan. Jumlah ini diperkirakan akan terus meningkat mendekati akhir pekan.
Stasiun Gubeng, Pasarturi, dan Malang menjadi pusat aktivitas penumpang terbesar. KAI mengoperasikan 58 kereta jarak jauh tiap hari untuk melayani tingginya kebutuhan perjalanan.
Luqman juga mengingatkan pelanggan untuk datang lebih awal ke stasiun serta menggunakan layanan boarding berbasis face recognition agar proses lebih cepat dan praktis. (Redaksi)