Peran Strategis Komunitas TDA dalam Pengembangan UMKM BSI

Jakarta, 19 Januari 2025 – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus memperkuat sinergi dengan komunitas pengusaha sebagai wujud komitmen BSI dalam mendukung pertumbuhan UMKM di Indonesia. Salah satu langkah konkret BSI adalah dengan bersinergi bersama Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) untuk pengembangan UMKM. Kerjasama ini bertujuan untuk inklusi pemanfaatan jasa layanan perbankan syariah bagi para pengusaha UMKM.

Direktur Sales & Distribution BSI Anton Sukarna mengatakan saat ini Indonesia memiliki sekitar 64,2 juta pengusaha yang masuk dalam kategori segmen UMKM dan juga sebagian besar adalah pengusaha muslim. Disinilah BSI akan masuk untuk memperkuat ekosistem bisnis yang sudah ada melalui pengelolaan keuangan sesuai syariah.

“Kami akan terus memperkuat komunitas pengusaha dengan ekosistem keuangan syariah. Melalui pilihan alternatif investasi syariah untuk penguatan modal maupun kemudahan transaksi harian dengan layanan tabungan bisnis,” ujar Anton.

Komunitas TDA memiliki peran strategis dalam pengembangan UMKM yang dilakukan oleh BSI. Dengan lebih dari 45 ribu pengusaha tersebar di 110 daerah di Indonesia, TDA memberikan keuntungan bagi pelaku usaha UMKM untuk memiliki jaringan pengusaha yang saling terkoneksi. BSI hadir untuk meliterasi dan bersinergi dengan para pengusaha dari sisi manajemen transaksi keuangan baik transaksi ritel maupun SME, akses permodalan maupun pendampingan UMKM melalui layanan konsultasi usaha di BSI UMKM Center.

Presiden TDA, Eko Desriyanto, mengatakan bahwa sinergi ini menjadi komitmen lanjutan bersama BSI untuk mendorong pengusaha naik kelas. Baik dari sisi bisnis, maupun dari sisi manajemen keuangan yang baik dengan sistem keuangan syariah.  (Redaksi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *