Sinergi BSI dan Natasha Group Buka Peluang Baru di Industri Kecantikan

Yogyakarta, 15 April 2025 — PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) bersama PT Pesona Natasha Gemilang (Natasha Group) meluncurkan sinergi yang diharapkan dapat membuka peluang baru di industri kecantikan halal Indonesia. Kolaborasi ini difokuskan pada pengembangan sektor kosmetik dengan memberikan akses lebih luas terhadap layanan perbankan syariah melalui mesin EDC BSI yang akan terpasang di berbagai klinik Natasha Group.

Kerja sama ini melibatkan lebih dari 170 klinik, termasuk 103 Klinik Natasha, 67 Klinik Naavagreen, dan 6 Klinik Azqiara, yang akan menggunakan mesin EDC BSI untuk memfasilitasi pembayaran menggunakan kartu debit, kartu kredit, dan QRIS. Dengan langkah ini, BSI bertujuan untuk mempermudah transaksi digital dan memperluas inklusi layanan perbankan syariah di sektor kosmetik. “Kami terus mendorong digitalisasi layanan di industri halal nasional termasuk sektor kosmetik. Dengan kerja sama ini, BSI EDC menjadi salah satu opsi dalam menerima pembayaran digital customer Natasha yang menginginkan bertransaksi melalui bank syariah. Ini meningkatkan inklusi layanan perbankan syariah dari BSI,” ujar Anton.

Menurut Anton Sukarna, Direktur Distribution & Sales BSI, sinergi ini akan semakin memperkuat ekosistem industri kosmetik halal di Indonesia. Selain itu, dengan bertambahnya jumlah klinik yang akan bekerja sama dengan BSI, kolaborasi ini dapat memperluas jaringan bisnis Natasha Group serta memberikan kemudahan bagi konsumen yang lebih memilih transaksi berbasis syariah. “Kami berharap dapat memperkuat ekosistem atau bahkan membentuk halal ekosistem yang baru di sektor kosmetik. Dalam hal klinik kecantikan yang notabene para customernya merupakan wanita muslim yang ingin menggunakan jasa yang berbasis syariah dan bertransaksi dengan layanan bank syariah,” kata Anton.

Industri kosmetik Indonesia diprediksi akan mencapai nilai pasar US$9,7 miliar pada 2025, dengan pertumbuhan yang terus meningkat. Melalui sinergi ini, BSI dan Natasha Group berharap dapat membuka peluang baru bagi perkembangan sektor kecantikan halal serta mendukung daya saing Indonesia di pasar global. (Redaksi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *