Jakarta, 19 April 2025 – Dalam gelaran Manasik Haji Nasional yang dilaksanakan serentak di berbagai daerah di Indonesia, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mengambil peran aktif dengan menyerahkan Kartu BSI Debit Mabrur kepada calon jamaah haji. Kegiatan bertajuk “Bimbingan Manasik Haji Nasional Tahun 1446 H / 2025 M” ini diikuti oleh 185 ribu peserta dan berhasil meraih rekor dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai pelatihan manasik haji serentak dengan peserta terbanyak.
Kartu BSI Debit Mabrur diberikan kepada nasabah yang telah mendaftar haji atau umrah, dan dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan transaksi selama masa tunggu, saat pelaksanaan ibadah di Tanah Suci, maupun setelah kembali ke Indonesia. Dengan jaringan Visa yang luas, kartu ini juga menawarkan berbagai keuntungan, termasuk cashback, penarikan tunai gratis di Arab Saudi, dan nilai tukar yang kompetitif.
Plt. Direktur Utama BSI, Bob T Ananta, menyampaikan bahwa partisipasi BSI dalam kegiatan manasik haji merupakan bentuk komitmen dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah. “Kami berharap lewat Manasik Haji serentak ini dapat memberikan pemahaman atas pentingnya menjaga makna kemabruran Haji, sehingga dapat berpengaruh positif bagi kehidupan dan aktivitas sehari-hari bagi calon jamaah haji nantinya,” ungkapnya.
Tahun ini, BSI melayani 164.905 calon jamaah yang akan berangkat haji setelah pelunasan BPIH selesai dilakukan sebelum batas waktu 25 April 2025. Keberangkatan kloter pertama dimulai 2 Mei 2025 dan berakhir dengan kloter terakhir pada 31 Mei 2025.
Selain menyediakan kartu debit khusus haji, BSI juga memberikan layanan penukaran uang riyal di kantor cabang dan embarkasi, serta menghadirkan produk BSI Tabungan Haji Indonesia yang memungkinkan pembukaan rekening dan pendaftaran porsi haji secara online melalui aplikasi BSI Mobile dan BYOND by BSI. (Redaksi)