Capaian Penumpang Kereta Api pada Tiga Hari Pertama Angkutan Lebaran

Jakarta, 23 Maret 2025 – Dalam periode tiga hari pertama Angkutan Lebaran 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat capaian signifikan dalam pemberangkatan penumpang. Hingga 23 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, total penumpang yang telah diberangkatkan mencapai 345.017 orang. Angka tersebut terdiri dari penumpang kereta api jarak jauh dan lokal, mencerminkan tingginya animo masyarakat terhadap layanan kereta api KAI.

Anne Purba, Vice President Public Relations KAI, menyatakan bahwa peningkatan ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran KAI dalam memastikan pelayanan terbaik selama periode Lebaran. “Kami terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang aman, nyaman, dan tepat waktu. Respons positif dari pelanggan menjadi motivasi utama kami,” ujar Anne.

Penjualan tiket juga menunjukkan tren positif. Hingga tanggal 23 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, sebanyak 2.621.676 tiket telah terjual, mencakup KA Jarak Jauh dan KA Lokal. Sebagian besar tiket yang terjual berasal dari KA Jarak Jauh, yaitu sebanyak 2.468.296 tiket dengan tingkat okupansi mencapai 72,10%. Sementara itu, KA Lokal mencatatkan penjualan sebesar 153.380 tiket atau 13,78% dari kapasitas total yang tersedia.

Dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya, capaian volume penumpang meningkat hingga 20,59%. Bahkan, realisasi KA Jarak Jauh mencapai 109,05% dari target, menegaskan keberhasilan KAI dalam memenuhi kebutuhan pelanggan selama periode mudik dan balik Lebaran 2025.

(Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *