![]() |
![]() |
Jakarta, 9 April 2025 – Penumpang terlihat memadati Stasiun Gambir pasca Lebaran 2025, mencerminkan tingginya antusiasme masyarakat dalam menggunakan transportasi kereta api. PT Kereta Api Indonesia (Persero) melaporkan bahwa hingga 8 April 2025 pukul 24.00 WIB, total sebanyak 4.127.013 pelanggan telah dilayani oleh KAI melalui KA Jarak Jauh (KA JJ) maupun KA Lokal. Jumlah tiket yang terjual mencapai lebih dari 4,5 juta tiket, atau setara dengan tingkat keterisian sebesar 98% dari total kapasitas tempat duduk yang disediakan selama masa Angkutan Lebaran. Penambahan kapasitas melalui perjalanan KA baru dan rangkaian kereta diperpanjang menjadi solusi untuk memenuhi lonjakan permintaan.
(Redaksi)