Jakarta, 9 Mei 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengerahkan seluruh kekuatan operasionalnya dalam menghadapi libur panjang Waisak 2025. Tidak tanggung-tanggung, 2.441 perjalanan kereta api dijadwalkan selama masa angkutan dari tanggal 9 hingga 14 Mei 2025, mencakup KA reguler dan KA tambahan.
Penambahan perjalanan ini ditujukan untuk menjaga kelancaran pergerakan masyarakat di tengah prediksi meningkatnya mobilitas saat long weekend. Frekuensi perjalanan tinggi tersebut didukung oleh strategi tambahan kapasitas kursi dan penyesuaian rangkaian kereta.
KAI menyiapkan 9.948 tempat duduk ekstra per hari, yang berasal dari dua sumber: 14 KA tambahan dan optimalisasi stamformasi di beberapa rute favorit. Total tempat duduk yang tersedia selama periode Waisak mencapai 980.929 kursi, terdiri dari 825.297 untuk KA Jarak Jauh dan 155.632 untuk KA Lokal.
Anne Purba, Vice President Public Relations KAI, menegaskan komitmen perusahaan dalam memberikan pelayanan maksimal.
“Penambahan kapasitas ini merupakan bagian dari strategi antisipatif kami dalam menghadapi mobilitas tinggi masyarakat saat long weekend. Kami ingin memastikan pelanggan mendapatkan akses transportasi yang aman, nyaman, dan tepat waktu,” ujar Anne.
Dalam hal operasional, KAI menurunkan 8 lokomotif tambahan, 79 kereta penumpang tambahan, serta penyesuaian 22 kereta melalui stamformasi. Secara total, 109 unit sarana siap melayani masyarakat selama periode libur.
Beragam kelas layanan tetap dihadirkan, mulai dari kelas Wisata, Eksekutif, hingga Ekonomi, sehingga semua segmen pelanggan dapat menikmati layanan sesuai kebutuhannya.
KAI juga melakukan inovasi layanan dengan menerapkan sistem face recognition di sejumlah stasiun besar. Teknologi ini mempercepat proses boarding, meningkatkan keamanan, dan memberikan pengalaman perjalanan yang lebih efisien.
“Kami terus memantau perkembangan penjualan dan melakukan penyesuaian operasional bila diperlukan. Pelanggan juga kami imbau untuk merencanakan perjalanan lebih awal dan memilih jadwal alternatif agar perjalanan tetap lancar,” tambah Anne.
Untuk informasi terbaru terkait jadwal dan ketersediaan tiket, pelanggan dapat menggunakan aplikasi Access by KAI, mengakses situs resmi kai.id, atau menghubungi Contact Center 121. (Redaksi)