Melalui Transformasi Digital, BSI Menjadi Pilar Transformasi Ekonomi Indonesia

Jakarta, 22 Januari 2025 – Komitmen PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam mendukung transformasi ekonomi nasional semakin diperkuat melalui inovasi digital yang komprehensif sepanjang tahun 2024. Sebagai bank syariah terbesar di Indonesia, BSI menunjukkan perannya dalam menciptakan stabilitas dan pertumbuhan ekonomi yang inklusif, inovatif, dan kompetitif.

Langkah strategis BSI dalam transformasi digital ditandai dengan peluncuran BYOND by BSI pada November 2024. Super app ini berhasil menarik 3 juta pengguna aktif dan memfasilitasi 15 juta transaksi hanya dalam dua bulan pertama peluncurannya. Keberhasilan ini didukung oleh beragam fitur yang menjadi favorit pengguna, seperti QRIS, ZISWAF, dan layanan investasi.

Sinergi dengan kebijakan pemerintah dan Bank Indonesia menjadi kunci keberhasilan BSI dalam mendorong transformasi ekonomi. Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menekankan pentingnya stabilitas dan transformasi sebagai landasan pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi. “Transformasi adalah kunci untuk kita tumbuh lebih tinggi. Bagaimana kita meningkatkan produktivitas, meningkatkan modal, penciptaan lapangan kerja dan juga aspek-aspek efisiensi produk ekonomi,” jelasnya.

Pencapaian BSI dalam pemberdayaan UMKM juga menunjukkan hasil positif dengan pertumbuhan pembiayaan mencapai Rp50,72 triliun atau naik 19,63% dari total pembiayaan sebesar Rp258,41 triliun. Keberhasilan ini didukung oleh komitmen bank dalam memberikan akses permodalan dan pendampingan berkelanjutan kepada 353 ribu nasabah UMKM. (Redaksi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *