Proses Evakuasi Lokomotif KA Harina Berjalan Efisien, KAI Daop 4 Semarang Imbau Disiplin Perlintasan

Jakarta, 8 Mei 2025 – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 4 Semarang memastikan proses evakuasi lokomotif dan rangkaian KA Harina berjalan efisien berkat kerja sama lintas instansi. Insiden di perlintasan sebidang Kaligawe, Semarang, Kamis pagi, sempat mengganggu perjalanan KA dan arus lalu lintas nasional. “Setelah proses evakuasi yang melibatkan tim dari KAI Daop 4 Semarang, Dinas Perhubungan Kota Semarang, TNI, Polri, dan Basarnas, kami berhasil mengevakuasi bakalan truk yang tersangkut. Saat ini jalur hulu dan hilir kereta api sudah dapat dilalui kembali oleh kereta api,” jelas Franoto Wibowo.

Setelah evakuasi, rangkaian KA Harina ditarik ke Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng untuk penggantian lokomotif dan pemeriksaan teknis. Jalan Kaligawe yang sempat lumpuh kini telah dibuka kembali dan arus kendaraan kembali normal.

Franoto mengapresiasi kerja keras seluruh tim evakuasi dan memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. “KAI berkomitmen untuk menjaga keselamatan dan pelayanan kepada pelanggan. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan terus berupaya memastikan perjalanan kereta api berjalan lancar dan tepat waktu,” tegasnya.

KAI Daop 4 Semarang terus mengingatkan masyarakat untuk disiplin dan waspada setiap melintasi perlintasan sebidang agar keselamatan tetap terjaga.
(Redaksi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *